Visi SDN Wage 1

"Generasi Pelajar Pancasila yang Beriman, Berkarakter, Berwawasan Global
dan Unggul dalam Prestasi"

Visi ini berorientasi pada tujuan jangka pendek, menengah dan panjang. Visi ini mencerminkan profil dan cita-cita serta merupakan pedoman bagi setiap civitas akademika SD Negeri Wage 1 dalam mewujudkan tujuan sekolah dengan indikator:

  1. Terwujudnya pendidikan yang mengedepankan karakter pembentukan Profil Pelajar Pancasila
  2. Terwujudnya profil pelajar Pancasila yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia
  3. Terwujudnya pelajar Pancasila yang berkarakter dan peduli lingkungan
  4. Terwujudnya pelajar Pancasila yang berwawasan global berdasarkan pada nilai-nilai Pancasila
  5. Terwujudnya Pelajar Pancasila yang unggul dalam prestasi akademik dan non akademik

Misi SDN Wage 1

  1. Mewujudkan Pelajar Pancasila yang mampu berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, yaitu beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkebhinekaan global, gotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif
  2. Menciptakan profil pelajar Pancasila yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME dan berakhlak mulia melalui pembiasaan sholat dhuha, sholat dhuhur berjamaah, berdo’a sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan dan rajin beribadah sesuai agama dan kepercayaan masing- masing
  3. Menumbuhkembangkan praktik baik sikap sosial, toleransi beragama, budaya 6S (senyum, sapa, salam, sopan, santun, silaturahmi), budaya berliterasi, peduli lingkungan dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah dan luar sekolah.
  4. Menciptakan lingkungan sekolah sebagai tempat perkembangan intelektual, sosial, emosional, ketrampilan, dan pengembangan budaya lokal berwawasan global.
  5. Meningkatkan kompetensi dan profesionalisme tenaga pendidik dan kependidikan dalam mewujudkan pelajar Pancasila yang unggul dalam prestasi akademik dan non akademik

Tujuan SDN Wage 1

  1. Terwujudnya peserta didik yang berkarakter dan menjiwai nilai-nilai Pancasila yaitu beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berkebhinekaan global, gotong royong, mandiri, bernalar kritis, dan kreatif
  2. Terciptanya sekolah religius yang dijiwai keimanan dan ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa
  3. Terciptanya sekolah yang berbudaya sosial baik, bertoleransi, berbudaya 6S, berliterasi, dan peduli lingkungan
  4. Terciptanya lingkungan sekolah yang mampu memberikan wadah untuk perkembangan intelektual, sosial, emosional bagi peserta didik sehingga dapat mengembangkan budaya lokal berwawasan global
  5. Menghasilkan mutu pendidikan yang cerdas dan berbudaya prestasi baik dalam bidang akademik maupun non akademik

MOTTO

BELAJAR, BERDO’A DAN BERPRESTASI